Adab-Adab Tidur


Teman-teman semuanya ..
Karna sekarang udah malem, waktunya badan kita untuk diistirahatkan ..
Aku mau bagi-bagi sesuatu sebelum tiduur niih ... 
Simak yaaa ... semoga bermanfaat .............. :DDD

1. Dzikir-dzikir tidur sangat banyak. Diantaranya : membaca Mu'awidzatain (surat Al Falaq dan An Naas) dan surat Al Ikhlas. Seorang muslimmerapatkan tangannya, kemudian meniup dua telapaknya, lalu membaca tiga surat tersebut. Kemudian mengusap tubuhnya dimulai dari kepala. Dilakukan sebanyak 3X.
- Membaca ayat kursi
- Membaca 

- بِاسْمِكَ رَبِّيْ وَضَعْتُ جَنْبِيْ، وَبِكَ أَرْفَعُهُ، فَإِنْ أَمْسَكْتَ نَفْسِيْ فَارْحَمْهَا، وَإِنْ أَرْسَلْتَهَا فَاحْفَظْهَا بِمَا تَحْفَظُ بِهِ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ.
. “Dengan nama Engkau, wahai Tuhanku, aku meletakkan lambungku. Dan dengan namaMu pula aku bangun daripadanya. Apabila Engkau menahan rohku (mati), maka berilah rahmat pa-danya. Tapi, apabila Engkau melepas-kannya, maka peliharalah, sebagaima-na Engkau memelihara hamba-ham-baMu yang shalih.”[1]
- Membaca 

سُبْحَانَ اللهِ (33×) وَالْحَمْدُ لِلَّهِ (33×) وَاللهُ أَكْبَرُ (33×).
“Maha Suci Allah (33 x), Segala puji bagi Allah (33 x), Allah Maha Besar (33 x).”[2]
- Membaca 

- اَللَّهُمَّ أَسْلَمْتُ نَفْسِيْ إِلَيْكَ، وَفَوَّضْتُ أَمْرِيْ إِلَيْكَ، وَوَجَّهْتُ وَجْهِيَ إِلَيْكَ، وَأَلْجَأْتُ ظَهْرِيْ إِلَيْكَ، رَغْبَةً وَرَهْبَةً إِلَيْكَ، لاَ مَلْجَأَ وَلاَ مَنْجَا 

مِنْكَ إِلاَّ إِلَيْكَ، آمَنْتُ بِكِتَابِكَ الَّذِيْ أَنْزَلْتَ وَبِنَبِيِّكَ الَّذِيْ أَرْسَلْتَ.
. “Ya Allah, aku menyerahkan diri-ku kepadaMu, aku menyerahkan urus-anku kepadaMu, aku menghadapkan wajahku kepadaMu, aku menyandarkan punggungku kepadaMu, karena senang (mendapatkan rahmatMu) dan takut pada (siksaanMu, bila melakukan kesa-lahan). Tidak ada tempat perlindungan dan penyelamatan dari (ancaman)Mu, kecuali kepadaMu. Aku beriman pada kitab yang telah Engkau turunkan, dan (kebenaran) NabiMu yang telah Engkau utus.” Apabila Engkau meninggal dunia (di waktu tidur), maka kamu akan me-ninggal dunia dengan memegang fitrah (agama Islam).[3]

2.  Tidak tidur diatas atap datar bangunan tanpa penghalang
3.  Tidak tidur tengkurap
4.  Tidur miring diatas pinggang kanan
5.  Tidur dalam keadaan berwudhu
6.  Menutup bejana dan tempat air
7.  Menghadap kiblat dengan bersandar pinggang kanan
8.  Mematikan api
9.  Membersihkan tempat tidur
10. Larangan menginap sendirian
11.  Mencuci kedua tangan setelah makan sewaktu tidur
12. Mengingat Allah di saat takut
13. Mengingat Allah di saat susah tidur
14. Tidak tidur terlentang, jika salah satu kakinya berada diatas kaki yang lain, dan khawatir auratnya tersingkap (dia terlihat oleh manusia) 

Okee teman-teman ...
Met boboo semuanyaa .... :D
  



[1] Rasulullah n bersabda kepada orang yang membaca do’a itu; “Jika kamu mati, maka kamu mati di 

atas fithrah.” HR. Al-Bukhari 11/13 dengan Fathul Baari dan Muslim 4/2081.
 



[2] HR. Al-Bukhari 7/71 dengan Fathul Baari dan Muslim 4/2091.

[3] “Apabila seseorang di antara kalian bangkit dari tempat tidurnya kemudian ingin kembali lagi, 

hendaknya ia mengibaskan ujung kainnya tiga kali, dan menyebut nama Allah, karena ia tidak tahu apa 

yang ditinggalkannya di atas tempat tidur setelah ia bangkit. Apabila ia ingin berbaring, maka hendaknya 

ia membaca: … (Al-Hadits). HR. Al-Bukhari 11/126, Muslim 4/2084.

Tidak ada komentar on "Adab-Adab Tidur

Leave a Reply

Blogroll